11 Agustus 2015 malam kami berkumpul di basecamp kami. Forum dengan massa HMO dimulai dengan evaluasi tugas-tugas yang diberikan sebelumnya, mulai dari nama angkatan, buku angkatan, dan jumlah pasti yang akan mengikuti rangkaian acara diksar. Alhamdulilah berjalan lancar walaupun masih ada miss sedikit di kesalahan buku angkatan.
Setelah itu kami diinstruksikan kembali untuk membuat logo angkatan, mars angkatan, kaos angkatan, bendera angkatan, dan memilih ketua angkatan dengan deadline 18 Agustus 2015. Dan ada evaluasi dari massa HMO bahwa kami masih mengerjakan tugas dengan dasar profesionalitas yang seharusnya berdasarkan kekeluargaan yang akan kita nikmati manfaatnya kemudian hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar